Breaking News
Loading...
12 October 2013

Jenis-Jensi Bangun Datar Terlengkap

Jenis-Jensi Bangun Datar Terlengkap | Berdasarkan gambar dibawah ini bangun datar ada 8 jenis bangun datar, untuk lebih lengkapnya silahkan baca artikel dibawah ini:


  1. Lingkaran merupakan bangun datar yang terbentuk dari himpunan semua titik persekitaran yang mengelilingi sebuah titik asala dengan jarak yang sama, dimana jarak tersebut dinamakan r atau radius atau jari-jari. Untuk lebih jelasnya baca artikel Rumus Lingkaran.
  2. Persegi Panjang merupakan bangun datar yang memiliki sisi berhadapan sama panjang dan memiliki empat titik sudut. Untuk lebih mengenal persegi panjang anda dapat baca artikel Rumus Persegi Panjang.
  3. Segitiga merupakan bangun datar yang dibatasi oleh tiga buah sisi dan memiliki tiga buah titik sudut. Untuk lebih mengenal segitiga baik dari jenis-jenis segitiga maupun rumus yang berhubungan dengan segitiga, baca artikel selengkapnya pada Rumus Mencari Luas Segitiga Lengkap.
  4. Persegi merupakan persegi panjang yang semua sisinya sama panjang, baca artikel selengkapnya Rumus Persegi.
  5. Jajar Genjang merupakan bangun datar yang berbentuk segi empat yang sisi-sisinya sepasang – sepasang sama panjang dan sejajar, baca artikel selengkapnya pada Menghitung Luas dan Keliling Jajaran Genjang.
  6. Layang-layang merupakan bangun datar segi empat yang salah satu diagonalnya memotong tegak lurus sumbu diagonal lainnya. Pelajari artikel selengkapnya Cara Menghitung Luas dan Keliling Layang-layang.
  7. Trapesium merupakan bangun datar berbentuk segi empat yang memiliki tepat sepasang sisi yang sejajar, selengkapnya baca Rumus Luas dan Keliling Trapesium Lengkap.
  8. Belah Ketupat merupakan bangun datar segi empat yang semua sisinya sama panjang dan kedua diagonalnya saling berpotongan tegak lurus. Jangan lupa baca Rumus Menghitung Luas dan Keliling Belah Ketupat Lengkap.
Demikian sedikit informasi Matematika mengenai Jenis-jenis Bangun Datar Terlengkap, semoga informasi diatas bisa dijadikan referensi bagi anda semua untuk mempelajari lebih dalam tentang matematika. Baca juga artikel terkain mengenai Sifat-sifat Bangun Datar Terlengkap. Sekian dari saya Terimakasih

0 comments:

Post a Comment

 
Toggle Footer